Setelah proses penyaringan artikel yang cukup lama untuk seorang pemula yang ingin membuat sebuah buletin, kami akhirnya bisa menyelesaikan buletin yang kami beri nama el-Qolam.
Proses pembuatan buletin yang dimulai pada hari Rabu, tanggal 24 April 2013 M dan diselesaikan pada malam hari ini (14 Mei 2013 M.) yang bertepatan dengan malam Rabu, 5 Rajab 1434 H.
Tema yang kami angkat pada edisi kali ini adalah: Tradisi di Era Modern. Kami memilih tema tersebut karena prihatin pada generasi penerus bangsa yang seakan akan sudah melupakan tradisi negara kita yang beraneka ragam. Ada yang tahu namanya, namun tak tahu perwujudannya seperti apa. Semoga dengan terbitnya buletin kali ini dapat mengenalkan generasi penerus bangsa untuk mengenal tradisi bangsa kita ini yang cukup banyak jenisnya.
0 Comments