Karyabuatanku.com, Kota Pasuruan - Kaum santri Jawa Timur, khususnya bagi yang berada di Kota Pasuruan digegerkan dengan adanya broadcast yang isinya berupa ajakan untuk aksi dengan mengatasnamakan aliansi santri Pasuruan pada 28 Oktober 2016 ini.
Adanya kabar tersebut direspon oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pasuruan dengan mengeluarkan edaran yang isinya berupa beberapa imbauan. Isi dari imbauan tersebut adalah:
1. Tidak turut serta bergabung dengan kelompok diatas dikarenakan persoalan penistaan agama tersebut telah diserahkan sepenuhnya kepada pihak yang berwajib untuk diproses sesuai dengan hukum yang berlaku.
2. Pengurus NU di seluruh tingkatan diharapkan turut serta berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketentraman Kota Pasuruan di lingkungannya masing-masing dan tidak ter-provokasi dengan ajakan tersebut.3. Menggiatkan doa dan istighotsah bersama di setiap masjid dan musholla agar Allah SWT senantiasa memberikan perlindungan, keselamatan, Taufiq dan HidayahNya kepada Bangsa Indonesia.
Selengkapnya, silakan baca edaran yang dikeluarkan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pasuruan di bawah ini:
PENGURUS CABANG NAHDLATUL ULAMA
KOTA PASURUAN
Jl. Untung Suropati No. 16 Kota Pasuruan 67116
Nomor : 120/PC/A-1/L-7/X/2016 25 Muharram 1438 H
Lamp. : - 26 Oktober 2016 M
Hal : HIMBAUAN
Kepada Yang Terhormat
1. Pengurus MWCNU Kota Pasuruan
2. Pengurus Ranting NU Kota Pasuruan
3. Pengurus Lembaga NU Kota Pasuruan
4. Pengurus BANOM NU Kota Pasuran
Lamp. : - 26 Oktober 2016 M
Hal : HIMBAUAN
Kepada Yang Terhormat
1. Pengurus MWCNU Kota Pasuruan
2. Pengurus Ranting NU Kota Pasuruan
3. Pengurus Lembaga NU Kota Pasuruan
4. Pengurus BANOM NU Kota Pasuran
Di
Tempat
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Tembusan : - PWNU Jawa Timur di Surabaya
- Arsip
Tempat
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Salam silaturrahim kami sampaikan, semoga limpahan rahmat dan hidayah Allah SWT selalu menyertai kita semua dalam menjalankan segala aktifitas, Amiin.
Melihat berbagai perkembangan situasi yang cukup memanas terkait dengan kasus penistaan agama oleh oknum pejabat Negara dan seruan untuk turun ke jalan (Berdemo) oleh kelompok yang mengatasnamakan aliansi Santri Pasuruan yang akan dilaksanakan pada Hari Jum'at, tanggal 28 Oktober 2016 di depan Masjid Agung Al-Anwar Kota Pasuruan, Dengan ini Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pasuruan, menghimbau kepada segenap anggota Pengurus NU Kota Pasuruan dan jajaranya serta warga Nahdliyyin Kota Pasuruan sebagai berikut:
1. Tidak turut serta bergabung dengan kelompok diatas dikarenakan persoalan penistaan agama tersebut telah diserahkan sepenuhnya kepada pihak yang berwajib untuk diproses sesuai dengan hukum yang berlaku.
2. Pengurus NU di seluruh tingkatan diharapkan turut serta berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketentraman Kota Pasuruan di lingkungannya masing-masing dan tidak ter-provokasi dengan ajakan tersebut.
3. Menggiatkan doa dan istighotsah bersama di setiap masjid dan musholla agar Allah SWT senantiasa memberikan perlindungan, keselamatan, Taufiq dan HidayahNya kepada Bangsa Indonesia.
Dengan surat himbauan ini kami sampaikan, agar kiranya diteruskan kepada warga Nahdliyyin di wilayah Kota Pasuruan, atas perhatiannya dihaturkan terima kasih.
Wallahul Muwaffiq Ila Aqwamit Thoriq.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
Pengurus Cabang
Nahdlatul Ulama Kota Pasuruan
Rois, Katib, Ketua, Sekretaris
K.H. SAID KHOLIL Ust. H. KHUDORI NOER H. ABD. KHALIM MAS'UD H. BASORI ALWI
Tembusan : - PWNU Jawa Timur di Surabaya
- Arsip
Berikut ini adalah bukti surat yang dikeluarkan oleh PCNU Kota Pasuruan:
0 Comments